Gojek menghibahkan 3 unit golf cart pada Pemerintah Kota Semarang, dalam hal ini Dinas Pariwisata dan Kebudayaan. Ketiga kendaraan nantinya ditujukan beroperasi di kawasan Kota Lama.
Hibah ini sebagai bentuk dukungan untuk memajukan pariwisata Kota Semarang, salah satunya menaikkan tingkat kunjungan wisatawan ke Kota Lama.
Vice President Region Gojek Semarang, Delly Nugraha menjelaskan, hibah ini membuktikan dukungan Gojek mendorong Kota Semarang mengembangkan diri sebagai Smart City.
Gojek merasa wajib beri dukungan, kami merasa dukungan akan maksimal bila berhubungan dengan Pemkot yakni dengan golf cart dan titik penjemputan. Sehingga pengunjung tidak perlu repot bawa kendaraan, Kota Semarang Lama menjadi lebih tertib, ramah lingkungan, dan nyaman.
Kadin Kota Semarang ikut mendukung dan hadir di acara ini.