Berita Sekitar Kadin Kota Semarang

Memeriahkan Launching Pertamina Delivery Service

27
Nov
2019
tribunnews

Sebagai bentuk peningkatan pelayanan kepada pelanggan setia produk Pertamina, PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region IV wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, meluncurkan program  (PDS) khusus untuk produk BBM, LPG, dan Pelumas. Layanan ini bertujuan memudahkan para pelanggan untuk mendapatkan produk-produk Pertamina. Selain itu, Pertamina delivery service merupakan inisiasi yang baru pertama kali diterapkan di wilayah Pertamina MOR IV Jateng dan DIY.

Harapannya masyarakat menyambut baik, karena ini juga menjawab terjadinya perubahan perilaku konsumen yang dulunya konsumen banyak yang datang langsung ke titik layanan, sekarang pihaknya mengubah secara drastis dengan mendatangi konsumen (delivery).Untuk BBM, melayani pembelian Pertamax Turbo dan Pertamina Dex, sedangkan untuk LPG melayani pembeian Bright Gas ukuran 5,5 kg. Adapun  merupakan inovasi dari Pertamina, yang bisa didapatkan oleh para pelanggan dengan menghubungi kontak Pertamina 135.


Hadir pada acara launching , Wakil Ketua Kadin Kota Semarang bidang UKM, Koperasi dan Ekonomi Kerakyatan, Nanet Ekopriyono mengatakan, sebagai pelaku usaha yang kegiatannya cukup banyak, sangat menyambut baik adanya delivery service ini.

Menurut Nanet, perempuan terkadang dengan keterbatasan waktunya harus membagi sebagai pengusaha, ibu rumah tangga, maka ini menjadi solusi yang sangat membantu. Naneth merasa sangat terbantu, apalagi di Pertamina delivery service ini juga ada layanan pengantaran Bright Gas. Jadi tidak hanya memberikan solusi untuk kehabisan bahan bakar, tapi juga memberi solusi untuk kebutuhan dapur.